Semarang (11/12)- Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia (DPN PERADI), Luhut MP Pangaribuan, Jumat (11/12) resmi melantik Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia (DPC PERADI) Cabang Semarang periode 2015-2019. Kegiatan yang bertajuk “PERADI sebagai rumah bersama Advokat untuk mewujudkan Advokat yang bermartabat dan berintegritas” berlangsung di Hotel Candiview, jalan Rinjani No.12, Semarang. Sebanyak 41 Advokat Peradi Kota Semarang resmi dilantik menjadi Pengurus DPC Semarang.

Broto Hastono dalam sambutannya seusai dilantik sebagai Ketua DPC Peradi  Semarang periode 2015-2019 mengatakan bahwa Advokat adalah suatu profesi mulia (nobile officium) yang telah berkedudukan sama dan sejajar dengan penegak hukum lain seperti kepolisian, kejaksaan dan kehakiman. Maka sudah seharusnya dalam menjalankan profesi, Advokat mendapatkan perlindungan hukum yang penuh melalui Undang-Undang No. 18 Tahun 2003 dan tidak lepas juga dari suatu organisasi profesi yang solid dan kuat yang mampu mengayomi gerak dan langkah advokat menegakan keadilan.

“Kesetaraan tak akan muncul dengan sendirinya melainkan dengan suatu perjuangan panjang dan melelahkan yang membuat profesi Advokat benar-benar diakui dan disegani oleh penegak hukum yang lain,” katanya.

Sebagai sebuah organisasi profesi Advokat, tambah Broto, Peradi diharapkan tidak hanya menjadi rumah bagi advokat Peradi semata, tetapi ke depan Peradi juga bisa menjadi rumah bagi seluruh Advokat yang ada di Indonesia sehingga dengan adanya rekonsiliasi, diharapkan Advokat dapat bersatu dalam rangka melayani masyarakat.

“Salah satu langkah agar Peradi menjadi rumah bagi advokat se-Indonesia, sebagaimana diamanatkan oleh Dewan Pimpinan Nasional (DPN) ke depan, salah satunya dengan mengundang sejumlah pihak, meskipun saat ini hasilnya belum positif,” gagasnya.

Adapun Pengurus inti Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia (DPC PERADI) Cabang Semarang yang dilantik adalah, Broto Hastono sebagai ketua umum Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia (DPC PERADI) Cabang Semarang, Very Sataryanto sebagai Sekretaris Jenderal dan Endang Erniawati sebagai Bendahara umum.

Sebagai Dosen Fakultas Hukum di universitas STIKUBANG, Broto menegaskan bahwa DPC PERADI Cabang Semarang yang ia pimpin, dalam waktu dekat akan melakukan koordinasi dengan semua Fakultas Hukum dari berbagai Universitas dan Perguruan Tinggi yang ada di kota Semarang untuk menyelenggarakan pendidikan khusus profesi Advokat.

“Minat mahasiswa Fakultas Hukum di kota Semarang untuk menjadi Advokat terus meningkat. Oleh karenanya, DPC PERADI Cabang Semarang akan meresponnya secara baik dalam kerja-kerja organisasi termasuk menyelenggarakan PKPA, PKPU dan Magang,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua DPN Peradi Luhut MP Pangaribuan dalam sambutannya seusai melantik kepengurusan DPC Peradi Kota Semarang Periode 2015-2019 menyatakan tidak bangga menjadi Ketua Peradi.

“Mengapa bangga, wong di luar sana masih ada dua advokat yang mengaku juga sebagai Ketua Peradi,” ujarnya disambut tawa.

Selain Ketua Umum DPN PERADI, turut hadir dalam acara pelantikan tersebut Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat PERADI, Sugeng Teguh Santoso.(MG)