Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) telah menyelenggarakan Ujian Profesi Advokat (UPA) pada Sabtu 21 September 2024 bertempat di R. Auditorium Djokosoetono, Fakultas Hukum Universitas Indonesia (FH UI) .

 

Pelaksanaan UPA dibuka oleh Ir. Esterina D Ruru, S.H., M.H., (Ketua Satker UPA, Pengangkatan & Penyumpahan Advokat PERADI) mewakili Ketua Umun DPN PERADI dengan didampingi oleh jajaran pengurus DPN yang bertindak sebagai Pengawas UPA (Bachtiar Sitanggang, S.H., Sabas Sinaga, S.H.,M.H., Kartika Nirmala D Kapitan, S.H., Muniar Sitanggang, S.H.,M.H., Lasbok Marbun, S.H.,M.H., Jimmy Mboe, S.H., & Waskito Adiribowo, S.H.,) & CLE FH UI.

 

Pada pokoknya Esterina D Ruru Selaku Ketua Satuan Kerja Ujian Profesi Advokat menyampaikan “modalitas awal sebagai Advokat adalah kejujuran.” Sehingga diharapkan kepada seluruh peserta UPA  mengerjakan soal dengan jujur.

 

Ujian Profesi adalah sebuah tahapan bagi para calon Advokat yang telah mengikuti Pendidikan Khusus Profesi Advokat dilanjutkan dengan UPA yang diselenggarakan oleh PERADI sebagaimana UU No 18 Tahun 2003 tentang Advokat. Selanjutnya pengumuman kelulusan UPA akan diinformasikan melalui website resmi PERADI www.peradi.id selambat-lambatnya 6 (enam) minggu dari pelaksanaan UPA.

 

Sekretariat Nasional

Perhimpunan Advokat Indonesia

 

Salam Officium Nobile!

Fiat Iustitia ne Pereat Mundus.